ANALIS MARKET (25/6/2020) : Pasar Diperkirakan Bergerak Melemah Hari Ini

foto : ilustrasi (ist)

Pasardana.id – Riset harian Samuel Aset Manajemen (SAM) menyebutkan, beragam sentimen menjadi sorotan pelaku pasar diperdagangan hari ini, Kamis (25/6/2020), antara lain;

1.Tujuh negara bagian di AS melaporkan angka rekor baru untuk jumlah rawat inap coronavirus saat ini, menurut data yang dilacak oleh The Washington Post, yaitu Arizona, Arkansas, California, Carolina Utara, Carolina Selatan, Tennessee dan Texas, karena jumlah infeksi terus meningkat di AS bagian Selatan dan Barat. Lebih dari 800 kematian secara bersamaan dilaporkan di Amerika Serikat pada hari Selasa, pertama kali kematian meningkat sejak 7 Juni. Texas dan California pada Selasa melampaui 5.000 kasus baru virus corona dalam rentang 24 jam. Arizona, Nevada, dan Missouri juga mencatat angka harian tertinggi baru. Secara keseluruhan, 33 negara bagian dan teritori AS kini memiliki rata-rata kasus baru yang lebih tinggi dari minggu lalu. 

2.International Monetary Fund (IMF) memprediksi ekonomi dunia akan tumbuh negatif 4,9% pada tahun 2020. Proyeksi ini menurun 1,9% poin dari prediksi pada bulan April 2020 sebelumnya. “Pandemi Covid-19 rupanya memberi dampak yang lebih buruk daripada yang diperkirakan pada setengah tahun pertama tahun ini. Untuk itu, pemulihan ekonomi kami prediksi akan lebih bertahap lagi,” ujar Economic Counsellor and Director of the Research Department IMF, Gita Gopinath, Rabu (24/6). 

3.Adapun Dow dan S&P Futures terlihat melemah masing-masing 0,1% dan 0,2%. Sedangkan Nikkei terlihat melemah 1,3%, Kospi melemah 1,7%, Kamis (25/6) pagi ini.

“Menyikapi beragam kondisi tersebut diatas, pasar diperkirakan bergerak melemah hari ini,” sebut analis SAM dalam riset yang dirilis Kamis (25/6/2020).

Melalui tulisan ini, kami kembali menyerukan kepada seluruh mitra investasi untuk selalu menjaga kesehatan, mengikuti semua protokol kesehatan, menjaga jarak sosial dan fisik, serta seoptimal mungkin untuk melakukan aktivitas dari rumah. Semoga kita berhasil.