Paytren Ambilalih 5% Saham Tempo.co
Pasardana.id - Setelah baru saja mendapatkan izin resmi dari Bank Indonesia pada 22 Mei 2018 sebagai Penyedia Jasa Sistem Pembayaran untuk Uang Elektonik (e-money service based), PT Veritra Sentosa Internasional (TRENI) atau dikenal dengan brand Paytren pada semester kedua tahun 2018 semakin gencar masuk ke dalam industi platform digital.
Melalui Kerjasama Investasi dengan PT Info Media Digital (TEMPO.CO) yang merupakan pengelola portal web berita dan platform digital dengan alamat website www.tempo.co. perusahaan milik Ustad Yusuf Mansur ini mendukung untuk membantu bersama-sama mengembangkan bisnis TEMPO.Co untuk menjadi media yang menyajikan berita dan informasi yang terpercaya dan mudah diakses oleh masyarakat.
Investasi Paytren kepada IMD seluruhnya sebesar Rp27,3 miliar atau setara 152.881 lembar saham atau 5% kepemiikan. Kerjasama Investasi antara Paytren dengan TEMPO.CO disepakati dengan itikad baik dan secara jujur dan akan mematuhi sepenuhnya prinsip-prinsip Independensi media serta Good Corporate Governance (GCG) dan/atau Etika Bisnis.
Penandatanganan Kerjasama investasi dilaksanakan tepat bersamaan dengan agenda Seminar Perkembangan Financial Technologi (Fintech) Indonesia tentang transformasi digital sektor pada Rabu (8/8/2018). Seminar tersebut mendatangkan narasumber ahli dibidang Fintech yaitu Alexander Rusli (Co Founder Digi Asia), Pungki Wibowo (Kepala Departemen Elektronifikasi & Gerbang Pembayaran Nasional Bank Indonesia), Y Tomi Aryanto (Direktur Bisnis Tempo.co) dan Ust Yusuf Mansyur (Founder Paytren).
“Satu media besar, seperti Tempo, merupakan kesempatan besar bagi sebanyak-banyaknya masyarakat. Untuk ikut memiliki. Bukan sekedar menikmati sajian beritanya. Maka, Paytren, semangat. Membawa dirinya dan sebanyak-banyaknya masyarakat. Untuk ikut serta memiliki Tempo,” tutur Yusuf.

