ANALIS MARKET (30/5/2022) : IHSG Diperkirakan Cenderung Menguat
Pasardana.id – Riset harian FAC Sekuritas menyebutkan, pada perdagangan akhir pekan lalu (27/5), IHSG ditutup menguat 142,75 poin (+2,07%) ke level 7.026,26.
IHSG berhasil menguat didorong katalis beberapa emiten yang mengumumkan pembagian dividen dan berlanjutnya net foreign buy sebesar Rp1,37 triliun. Kemudian, rilis data Perkembangan Uang Beredar Indonesia (Apr-22) tercatat tumbuh 13,6% yoy menjadi Rp7.911,3 triliun.
Pekan lalu, BI memutuskan untuk menahan suku bunga BI7DRR di level 3,50%, suku bunga Deposit Facility sebesar 2,75%, dan suku bunga Lending Facility sebesar 4,25%.
Sebagai catatan, IHSG pekan lalu berhasil menguat sebesar 1,56%.
Sementara itu, Wall Street akhir pekan lalu (27/5), ditutup menguat seiring belanja konsumen AS diatas ekspektasi di bulan April, menunjukkan permintaan tetap kuat untuk memulai Q2 dan memungkinkan mendukung ekspansi PDB tahun ini.
Kemudian, tingkat inflasi PCE inti yang diawasi dengan ketat menurun lebih lanjut, memperkuat ekspektasi bahwa The Fed tidak akan memulai kenaikan suku bunga yang lebih agresif setelah rilis risalah dari pertemuan FOMC Mei.
Di sisi perusahaan, Autodesk +10,3% dan Dell +13% karena pendapatan yang kuat. Saham GAP berakhir 4,3% lebih tinggi meskipun dibuka dengan kerugian tajam karena perkiraan setahun penuh yang lebih rendah, memperkuat optimisme di sektor ritel setelah reli sebelumnya.
DJIA (+1,76%), S&P 500 (+2,47%), dan Nasdaq (+3,33%).
“Menyikapi beragam kondisi tersebut diatas, pada perdagangan hari ini, IHSG diperkirakan cenderung menguat,” sebut analis FAC Sekuritas dalam riset yang dirilis Senin (30/5/2022).

