ANALIS MARKET (20/01/2021) : IHSG Berpeluang Rebound

foto : ilustrasi (ist)

Pasardana.id – Riset harian Kiwoom Sekuritas menyebutkan, saat ini, IHSG memiliki kesempatan untuk terus melemah tetapi ada kesempatan untuk rebound.

Kemarin (19/01), pelaku pasar melakukan aksi wait and see, ini tercermin dalam volume yang lebih rendah dalam transaksi di pasar saham.

Secara teknikal analis, IHSG ditutup turun dan membentuk pola candle bearish. Indikator stochastic bearish, garis MACD melemah dan volume menurun.

“Jika indeks bergerak kembali ke candle bearish, yaitu indeks bisa menuju ke level support di kisaran 6.190 - 6.278. Sebaliknya jika Indeks sedang bullish ada potensi untuk memperkuat hingga resistan terdekat pada kisaran 6,390 - 6,435. Jika indeks menyentuh area support, berpotensi naik kembali, ada kesempatan untuk memperkuat dan dapat melakukan aksi beli di area itu,” beber analis Kiwoom Sekuritas dalam riset yang dirilis Rabu (20/01/2021).