Boeing Siap Hadapi Tuntutan Hukum

foto: istimewa

Pasardana.id - Boeing siap menghadapi berbagai tuntutan hukum yang ditujukan kepadanya. Perusahaan manufaktur pesawat terbang Amerika Serikat tersebut pada Rabu (1/5/2019) telah menunjuk J Michael Luttig sebagai penasihat senior dalam menghadapi berbagai permasalahan yang terkait kecelakaan fatal yang dialami Boeing 737 MAX 8 yang diproduksinya.

Seperti diwartakan Xinhua, Luttig akan menangani seluruh tuntutan hukum terkait jatuhnya Lion Air Flight 610 dan Ethiopian Ailrlines Flight 302, memberi masukan kepada Presiden dan CEO Boeing Dennis Muilenburg maupun dewan direksi Boeing terkait langkah yang harus diambil oleh perusahaan.

Luttig sebelum bergabung dengan Boeing pada 2006 lalu mengemban berbagai jabatan senior di Mahkamah Agung AS, Gedung Putih, maupun berbagai firma hukum.

Berbagai tuntutan hukum telah ditujukan kepada Boeing di pengadilan federal di Chicago oleh para kerabat korban kecelakaan fatal Lion Air Flight 610 dan Ethiopian Airlines Flight 302.

Penyelidikan yang berlangsung mengindikasikan adanya malfungsi pembacaan sensor dan sistem pengendalian penerbangan yang membuat hidung pesawat terus menuju ke bawah.

Muilenburg dalam pertemuan para pemegang saham yang berlangsung pada awal pekan ini mengatakan bahwa Boeing akan melakukan update terhadap piranti lunak pengendalian pesawat Boeing 737 MAX.