Bancassurance Dorong Kenaikan Premi BNI Life
Pasardana.id - Bank Negara Indonesia (BNI) Life Insurance memperoleh premi sebesar Rp1,3 triliun pada kuartal I 2017. Hal ini diklaim berkat sinergi BNI Life dengan BNI dalam bisnis individu, nasabah, dan bisnis group korporasi debitur BNI.
“Pencapaian premi di kuartal I 2017 dipengaruhi oleh optimalisasi sinergi BNI Life dengan BNI sebagai induk usaha," kata Geger Maulana, Wakil Direktur Utama (Wadirut) PT BNI Life di Jakarta, akhir pekan lalu.
Sebanyak 50% premi ini diperoleh dari bancassurance. Kemudian, 40% dari employee benefit dan sisanya dari bisnis saluran agen dan syariah.
Adapun kenaikan bancassurance dipasok pembayaran premi PerisaiPlus dengan 447.568 nasabah sampai Maret 2017. Produk ini digunakan pemegang kartu kredit BNI sebagai asuransi kredit.

