Ditawarkan Mulai 22-23 Agustus, Sinar Mas Multiartha Rilis Obligasi Rp1,85 Triliun
Pasardana.id - PT Sinar Mas Multiartha Tbk (IDX: SMMA) berencana menerbitkan obligasi senilai Rp1,85 triliun.
Obligasi ini merupakan bagian dari obligasi berkelanjutan II SMMA dengan target Rp5 triliun.
Mengutip keterangan Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI), Kamis (4/8/2022), obligasi ini terdiri dari empat seri.
Antara lain, seri A Rp429,35 miliar berbunga 6,75%, seri B Rp13,1 miliar dengan bunga 8%, seri C Rp305,13 miliar berbunga 9%, serta seri D Rp1,1 triliun dengan bunga 9,75%.
Obligasi ini akan ditawarkan perseroan pada tanggal 22-23 Agustus 2022, kemudian penjatahan pada 24 Agustus 2022.
Adapun pencatatan di Bursa Efek Indonesia akan berlangsung pada tanggal 29 Agustus 2022.
Dalam penerbitan obligasi ini, perseroan menunjuk PT Aldiracita Sekuritas Indonesia dan PT BRI Danareksa Sekuritas sebagai penjamin pelaksana emisi.
Sebelumnya, perseroan telah menerbitkan obligasi tahap I senilai Rp705,7 miliar pada September 2021.

