Indeks Nikkei Anjlok 1,97 Persen
Pasardana.id - Indeks Nikkei 225 di Bursa Efek Tokyo, Jepang, anjlok 584,99 poin, atau sekitar 1,97 persen, pada Selasa (20/4/2021), menjadi 29.100,38. Indeks Topix juga mengalami penurunan tajam, sebesar 1,55 persen menjadi 1.926,25.
Seperti diwartakan Reuters, indeks Nikkei anjlok dipicu mencuatnya kekhawatiran berlangsungnya kembali lockdown di kota-kota besar Jepang dalam upaya menghambat penyebaran virus Corona (COVID-19).
Jumlah kasus baru COVID-19 di Negeri Sakuran mencapai 2.274 kasus pada Senin (19/4/2021).
Saham perusahaan semikonduktor Tokyo Electron dan Advantest masing-masing anjlok 2,3 persen dan 3,2 persen. Saham perusahaan konglomerat SoftBank merosot 1,84 persen.
Saham perusahaan ritel Fast Retailing anjlok 2,17 persen, sedangkan saham perusahaan iklan Dentsu Group tergelincir 5,82 persen. Di sisi lain, saham perusahaan pengapalan Kawasaki Kisen Kaisha dan Mitsui OSK Lines masing-masing melonjak 2,19 persen dan 1,66 persen.
Nilai tukar dolar Amerika Serikat terhadap yen berada di kisaran 107,975 yen per dolar AS.

