Anak Usaha META Segera Buka Tol Layang Pattarani Makassar

foto : istimewa

Pasardana.id - PT Nusantara Infrastructure Tbk (IDX: META) melalui anak usahanya, PT Margautama Nusantara akan segera membuka layanan jalan bebas hambatan, layang AP Pattarani.

Jalan Tol Layang itu nantinya akan menghubungkan bagian Selatan Kota Makassar dengan Pelabuhan Soekarno-Hatta, Makassar New Port, Bandara Sultan Hasanudin, dan pesisir selatan Sulawesi Selatan.

Berdasarkan siaran pers META, Jumat (18/9/2020) diterangkan, sampai dengan 17 September 2020, pembangunan proyek untuk konstruksi Jalan Tol Layang telah mencapai 99,22 persen.

“Hanya tersisa pekerjaan minor dan perapihan yang sedang dikerjakan meliputi marka jalan, pipa drainase, penerangan jalan, perambuan dan expansion joint. Keseluruhan pekerjaan minor ini akan selesai pada 30 September 2020,” tulis Manajemen META.

Proyek jalan tol layang sepanjang 4,3 km yang memiliki nilai investasi sebesar Rp2,243 triliun itu, mulai pengerjaan kontruksi  sejak 30 April 2018 dan dibangun dengan skema investasi oleh pihak swasta.

Meski di tengah pandemi Covid-19, pengerjaan proyek Jalan Tol Layang A.P. Pettarani terus dilakukan dengan tetap mematuhi standar Sistem Manajemen Kesehatan & Keselamatan Kerja (SMK3) serta protokol pencegahan Covid-19 yang diterapkan secara disiplin dan ketat.

Manajemen Perusahaan selalu memastikan penerapan prosedur mulai dari tahapan pencegahan dan penanganan Covid-19 di seluruh unit kerja proyek yang terus diperbarui seiring dengan perkembangan data kasus terkini.

Rencananya, saat dioperasikan pada bulan Oktober 2020 mendatang, Manajemen masih memberlakukan tarif lama untuk ke-empat gerbang tol, sebesar Rp4.000 bagi kendaraan golongan I.

Pemberlakuan tarif ini berlaku hingga Januari 2021.

Pada Bulan Februari 2021, akan ada penyesuaian tarif yang akan ditetapkan melalui Keputusan Menteri PUPR yang diestimasi menjadi Rp9.500.