ANALIS MARKET (25/8/2020) : IHSG Diperkirakan Cenderung Menguat

foto : ilustrasi (ist)

Pasardana.id – Riset harian FAC Sekuritas Indonesia menyebutkan, pada perdagangan kemarin (24/8/2020), IHSG ditutup menguat terbatas 4,23 poin (+0,08%) ke 5.277,04.

IHSG kemarin bergerak mixed seiring aksi profit taking lanjutan oleh pelaku pasar yang sudah terjadi pada Rabu (19/8) lalu.

Sementara Wall Street diperdagangan tadi malam (24/8), ditutup menguat didorong penguatan saham-saham teknologi merespon melemahnya penyebaran Covid-19 di AS.

DJIA (+1,36%), S&P 500 (+1,01%), dan Nasdaq (+0,60%).

“Menyikapi beragam kondisi tersebut diatas, pada perdagangan hari ini, IHSG diperkirakan cenderung menguat. Pelaku pasar hari ini akan mencermati rilis data GDP Germany Q2-2020 yang diperkirakan akan memasuki resesi (terkontraksi),” sebut analis FAC Sekuritas dalam riset yang dirilis Selasa (25/8/2020).