ANALIS MARKET (31/3/2020) : IHSG Berpotensi Bergerak Menguat di Kisaran 4.316 - 4.489
Pasardana.id – Riset harian OSO Securities menyebutkan, kemarin (30/3), IHSG ditutup melemah sebesar 2,88% ke level 4.414,50.
Secara teknikal analis, IHSG ditutup bearish candle. Adapun indikator Stochastic bullish dan MACD histogram bergerak ke Arah Positif dengan Volume turun.
Sementara itu, pada perdagangan semalam (30/3) bursa saham Wall Street berhasil rebound dari penurunan akhir pekan lalu.
Dow Jones menguat sebesar 3.19%, S&P 500 naik sebesar 3.35% dan Nasdaq positif sebesar 3.62%.
Kenaikan tersebut ditopang oleh menguatnya saham-saham sektor kesehatan diantaranya, saham Johnson & Johnson yang naik lebih dari 8% setelah pemerintah AS berencana untuk mendanai kapasitas produksi yang cukup untuk pengembangan vaksin virus corona.
Sedangkan saham Abbot Laboratories naik lebih dari 6% setelah persetujuan pemerintah Amerika Serikat (AS) untuk melakukan tes diagnotik Covid-19.
Selain itu, saham-saham sektor teknologi juga berhasil mengalami rebound dimana salah satunya saham Microsoft yang berhasil naik lebih dari 7% pada awal pekan ini.
Hal ini salah satunya menyusul kebijakan stimulus pemerintah AS senilai US$ 2.2 triliun dan pelonggaran kebijakan yang dilakukan Federal Reserve.
“Menyikapi beragam kondisi tersebut diatas, kami perkirakan IHSG bergerak menguat di kisaran 4.316 - 4.489,” sebut analis OSO Securities dalam riset yang dirilis Selasa (31/3/2020).

