ANALIS MARKET (08/1/2019) : IHSG Diproyeksi Menguat Didorong Meningkatnya IKK Desember
Pasardana.id - Riset harian FAC Sekuritas Indonesia menyebutkan, hari ini, Selasa (08/1/2019), ada rilis data statistik cadangan devisa Desember 2018 oleh Bank Indonesia, yang diproyeksikan membaik dari bulan sebelumnya.
Sementara tiga indeks utama Wall Street tadi malam (07/1) ditutup menguat, seiring dengan dimulainya kembali pembicaraan perdagangan AS-China membantu meredakan kekhawatiran perang dagang. Indeks DJIA menguat 98,19 poin (+0,42%) ke level 23.531,35, S&P 500 menguat 17,06 poin (+0,67%) ke level 2.549,00 dan Nasdaq menguat 84,61 poin (+1,26%) ke level 6.823,47.
Penguatan Wall Street dipimpin saham Home Depot (+1,92%), Visa (+1,91%) dan Nike (+1,46%).
Lebih lanjut riset menyebutkan, pada perdagangan hari ini, IHSG diproyeksikan bergerak menguat seiring membaiknya Indeks Keyakinan Konsumen (IKK) bulan Desember menjadi 127, sebelumnya November sebesar 122,7 dan penguatan nilai tukar rupiah.
“Menyikapi beberapa kondisi tersebut diatas, pada perdagangan hari ini, secara teknikal analis, IHSG akan menguji resisten terdekat di level 6.330, jika berhasil tertembus maka resisten selanjutnya di level 6376 dan support terdekat berada di level 6264,” sebut analis FAC Sekuritas dalam riset yang dirilis Selasa (08/1/2019).

