Laba Semester I RBS Melebihi Ekspektasi

foto: istimewa

Pasardana.id - Royal Bank of Scotland (RBS) pada Jumat (4/8/2017) merilis laporan yang menyebutkan raihan laba pada semester I 2017 yang lebih tinggi dari ekspektasi. RBS meraih laba sebelum pajak sebesar 939 juta pound sterling, atau sekitar Rp16,4 triliun, pada periode tersebut, lebih tinggi dari perkiraan sebesar 872 juta pound.

Seperti yang dialami perbankan Inggris lainnya seperti Barclays dan HSBC, RBS telah mengalami program restrukturisasi selama beberapa tahun terakhir dan melakukan penjualan aset senilai miliaran pound secara global sejak terjadinya krisis finansial pada 2008 lalu.

RBS, yang menerima dana bailout sebesar 45,5 miliar pound pada puncak terjadinya krisis, tak pernah mencapai laba tahunan sejak 2007 dan terakhir mencatatkan laba semester I pada 2014 lalu.

“Kami melakukan apa yang seharusnya dilakukan, meningkatkan pendapatan, mengurangi biaya, dan menumbuhkan laba," ungkap CEO RBS, Ross McEwan, seperti dikutip Reuters.

RBS menyebutkan core capital ratio bank tersebut, yang merupakan indikator kekuatan sebuah bank, meningkat lebih baik dari ekspektasi 14,8 persen. RBS juga mengatakan bahwa standar akuntansi yang baru, IFRS 9, yang akan diimplementasikan pada Januari tahun depan akan meningkatkan core capital ratio sebesar 0,3 persen jika diterapkan saat ini.