Imbal Hasil SUN Diperdagangan Senin Kemarin Cenderung Naik dengan Perubahan Berkisar Antara 1 - 4 Bps
Pasardana.id - Jelang pelaksanaan lelang penjualan Surat Utang Negara (SUN), imbal hasil Surat Utang Negara pada perdagangan hari Senin, 15 Januari 2018 kemarin, cenderung mengalami kenaikan.
Menurut analis fixed income MNC Securities, I Made Adi Saputra, terbatasnya pergerakan imbal hasil SUN pada perdagangan kemarin ditengah liburnya perdagangan di Amerika.
Adapun neraca perdagangan tercatat defisit menjadi katalis negatif perdagangan kemarin, ujar I Made kepada Pasardana.id, di Jakarta, Selasa (16/1/2018).
Lebih rinci diungkapkan, perubahan tingkat imbal hasil berkisar antara 1 - 4 bps. Adapun Imbal hasil SUN tenor pendek (1-4 tahun) turun berkisar antara 1 - 2 bps dengan harga naik hingga sebesar 3 bps.
Berikut ini beberapa hasil lelang SUN diperdagangan Senin (15/1);
FR63.. 5.540% -0.52 bps, harga 2.4 bps
FR64.. 6.052% 1.24 bps, harga -9.5 bps
FR65.. 6.582% 1.58 bps, harga -15.2 bps
FR75.. 6.901% 0.94 bps, harga -10.7 bps
INDO-23.. 3.054% - bps, harga - bps
INDO-28.. 3.536% - bps, harga - bps
INDO-38.. 4.401% - bps, harga - bps
INDO-48.. 4.336% - bps, harga - bps
UST 10Y.. 2.550% - bps
UST 30Y.. 2.852% - bps
Gilt 10Y.. 1.326% -0.007 bps
Bund 10Y.. 0.587% 0.013 bps

