Wall Street Menguat, S&P 500 dan Nasdaq Capai Rekor

foto: istimewa

Pasardana.id - Wall Street menguat pada Kamis (1/6/2017), dengan indeks S&P 500 dan komposit Nasdaq di Bursa Efek New York, Amerika Serikat, mencapai angka rekor penutupan tertinggi baru.

Seperti diwartakan Xinhua, indeks S&P 500 meningkat 18,26 poin, atau sekitar 0,76 persen, menjadi 2.430,06. Indeks komposit Nasdaq naik 48,31 poin, atau sekitar 0,78 persen, menjadi 6.246,83. Indeks Dow Jones Industrial Average meski tak mencapai angka rekor menguat 135,53 poin, atau sekitar 0,65 persen, menjadi 21.144,18.

Penguatan angka indeks terpengaruh data ketenagakerjaan sektor swasta AS.

Menurut data yang dirilis pada Kamis, sektor swasta AS menambah jumlah pekerjaan sebesar 253.000 pekerjaan pada bulan Mei lalu, mengindikasikan kinerja perekonomian Negeri Paman Sam yang lebih baik dari perkiraan dan mendukung peningkatan suku bunga oleh Federal Reserve AS bulan ini.

Sementara itu, klaim pengangguran awal AS mengalami peningkatan 13.000 menjadi tingkat disesuaikan musiman 248.000 untuk pekan yang berakhir 27 Mei menurut laporan yang dirilis Departemen Ketenagakerjaan AS pada Kamis.

Telah 117 pekan beruntun klaim pengangguran AS di bawah 300.000, menunjukkan sehatnya pasar tenaga kerja AS.

Laporan Institute for Supply Management (ISM) pada Kamis menunjukkan aktivitas perekonomian AS di sektor manufaktur meningkat pada Mei. Secara keseluruhan perekonomian AS terus bertumbuh 96 bulan beruntun.

Indeks manajer pembelian untuk bulan Mei 2917 mencapai 54,9 persen, meningkat 0,1 persen dari April dan lebih tinggi dari ekspektasi pasar.