Wall Street Berakhir “Mixedâ€, Nasdaq Kembali Torehkan Rekor

foto: istimewa

Pasardana.id - Wall Street berakhir mixed pada Selasa (16/5/2017), seiring turunnya harga minyak dunia setelah sebelumnya meningkat empat sesi beruntun.

Seperti dilansir Reuters, indeks Dow Jones Industrial Average di Bursa Efek New York, Amerika Serikat, turun tipis 2,19 poin, atau sekitar 0,01 persen, menjadi 20.979,75. Indeks S&P 500 melorot 1,65 poin, atau sekitar 0,07 persen, menjadi 2.400,67.

Sedangkan indeks komposit Nasdaq naik 20,20 poin, atau sekitar 0,33 persen, menjadi 6.169,87, angka penutupan rekor tertinggi baru. Telah dua sesi beruntun Nasdaq menorehkan rekor.

Harga minyak dunia turun pada Selasa, dengan harga minyak West Texas Intermediate untuk pengiriman Juni 2017 turun 19 sen menjadi US$48,66 per barel di New York Mercantile Exchange. Sedangkan harga minyak mentah Brent untuk pengiriman Juli 2017 turun 17 sen menjadi US$51,65 per barel di London ICE Futures Exchange.

Di lantai bursa New York, saham Microsoft Corporation berakhir menguat 2,01 persen dalam sesi perdagangan pada Selasa. Namun dalam transaksi after-hours, saham perusahaan teknologi tersebut menjadi melemah 0,37 persen.

Saham Yahoo Inc naik 2,21 persen sampai berakhirnya sesi perdagangan Selasa. Tapi kemudian menjadi melemah 0,41 persen dalam transaksi after-hours.