DEWA Sampaikan Rencana PMTHMETD dengan Harga Pelaksanaan Rp65 per Lembar Saham

Pasardana.id – PT Darma Henwa Tbk (IDX: DEWA) berencana untuk melakukan konversi atas sebagian utang Perseroan kepada Para Kreditur yaitu PT Madhani Talatah Nusantara (MTN) dan PT Andhesti Tungkas Pratama (ATP) melalui penerbitan saham baru melalui mekanisme Penambahan Modal Tanpa Hak Memesan Efek Terlebih Dahulu (PMTHMETD).
Dalam keterbukaan informasi BEI, Jumat (17/1), Ahmad Hilyadi selaku Director & Corporate Secretary DEWA menjelaskan, saham baru yang akan diterbitkan adalah sebanyak-banyaknya 17.167.935.215 saham.
Adapun harga pelaksanaan atas Saham-Saham Baru yang akan diterbitkan dalam Rencana PMTHMETD adalah sebesar Rp65 per lembar saham.
Dengan demikian, nilai keseluruhan atas Rencana PMTHMETD adalah sebesar Rp1.115.915.789.000 yang terbagi atas (a) Utang Usaha kepada PT Madhani Talatah Nusantara (MTN) sebesar Rp756.990.789.000; dan (b) utang kepada PT Andhesti Tungkas Pratama (ATP) atas Fasilitas Pinjaman sebesar Rp358.925.000.000.
Diketahui, Jumlah Saham Sebelum Penambahan Modal sebanyak 21.853.733.792 lembar saham.
Dengan demikian, Jumlah Saham Setelah penambahan modal menjadi sebanyak 39.021.669.007 lembar saham.
“Rencana PMTHMETD dilakukan untuk menyelesaikan kewajiban Perseroan kepada Para Kreditur, dengan demikian akan memperbaiki struktur permodalan Perseroan dengan rasio utang terhadap modal yang lebih rendah, serta menurunkan beban kewajiban keuangan Perseroan, dan yang diharapkan akan meningkatkan profitabilitas, yang pada akhirnya meningkatkan nilai bagi para pemegang saham Perseroan,” jelas Ahmad.
Sehubungan dengan Rencana PMTHMETD, Perseroan bermaksud untuk meminta persetujuan dari para pemegang saham Perseroan dalam RUPSLB yang rencananya akan diadakan pada hari Kamis, tanggal 13 Februari 2025.