Sepekan Perdagangan, Rata-Rata Nilai Transaksi Harian Saham Meningkat 17,20 Persen Menjadi Rp9,78 Triliun

foto : ilustrasi (ist)

Pasardana.id - Data perdagangan saham di Bursa Efek Indonesia (BEI) selama periode tanggal 8 - 12 Januari 2024 masih ditutup pada zona positif.

Melansir siaran pers BEI pada Jumat (12/1) malam disebutkan, peningkatan tertinggi dalam sepekan terjadi pada rata-rata nilai transaksi harian saham, yang mengalami peningkatan sebesar 17,20% menjadi Rp9,78 triliun dari 8,34 triliun pada sepekan yang lalu.

Peningkatan turut terjadi pada rata-rata frekuensi transaksi harian saham sebesar 5,23% menjadi 1.214.622 kali transaksi dari 1.154.208 kali transaksi pada sepekan lalu.

Rata-rata volume transaksi harian saham juga mengalami peningkatan sebesar 3,26% selama sepekan, menjadi 16,81 miliar lembar saham dari 16,28 miliar lembar saham.

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) penutupan pekan ini mengalami perubahan sebesar 1,49% menjadi berada pada posisi 7.241,138 dari 7.350,619 pada penutupan pekan lalu.

Kapitalisasi pasar Bursa sepekan ini mengalami perubahan sebesar 3,63%, dari Rp11.780,02 triliun pada sepekan sebelumnya menjadi Rp11.352,54 triliun.

Adapun investor asing pada perdagangan Jumat (12/1), mencatatkan nilai beli bersih sebesar Rp1,12 triliun dan sepanjang tahun 2024, investor asing telah mencatatkan nilai beli bersih sebesar Rp6,07 triliun.