ANALIS MARKET (14/6/2022) : IHSG Berpotensi Melanjutkan Pelemahan
Pasardana.id – Riset harian Samuel Sekuritas menyebutkan, pada penutupan Senin (13/6), pasar AS ditutup melemah. Dow Jones melemah -2.79%, S&P 500 melemah -3.88%, dan Nasdaq -4.68%.
Pasar saham mendapat tekanan dari kekhawatiran terkait kenaikan suku bunga acuan The Fed (sebuah laporan dari Wall Street Journal menyebutkan bahwa The Fed mempertimbangkan untuk menaikkan suku bunga acuan hingga 75 bps) pada Rabu (15/6) waktu setempat, lebih tinggi dari perkiraan sebelumnya di 50 bps. Selain data suku bunga acuan The Fed, sejumlah data ekonomi AS lain yang akan dirilis pekan ini adalah data penjualan ritel (pada Rabu (15/6) dan initial jobless claims (pada Kamis (16/6). Yield UST 10Y menguat ke level 3.43%, dan USD index naik +1% ke level 105.05.
Di sisi lain, pasar komoditas juga bergerak melemah pada Senin (13/6); minyak WTI melemah -0.28% ke level USD 120.59/bbl, Brent melemah -0.01% ke level USD 122.24/bbl, harga batubara turun -0.67% ke level USD 392.35/ton, Nikel anjlok -5.42% ke level USD 25,828, dan CPO turun -2.4% ke level MYR 6,103. Harga emas terpantau turun ke level USD 1,857/toz.
Sementara itu, Bursa Asia juga ditutup melemah pada Senin (13/6) kemarin. Kospi melemah -3.52%, Nikkei melemah -3.01%, Hang Seng melemah -3.39%, dan Shanghai melemah -0.89%. IHSG ditutup melemah -1.29% ke level 6,995, dengan net buy asing sebesar IDR 376.8 miliar.
Di pasar reguler, investor asing mencatatkan net buy sebesar IDR 299.9 miliar, dan pada pasar negosiasi tercatat net buy sebesar IDR 76.9 miliar. Angka net buy asing tertinggi di pasar reguler dicatatkan oleh MDKA (IDR 148.3 miliar), BBNI (IDR 110.4 miliar), dan BRMS (IDR 107.2 miliar).
Sementara itu, angka net sell asing tertinggi di pasar reguler dicetak BBCA (IDR 226 miliar), GOTO (IDR 73.3 miliar), dan PNLF (IDR 69.2 miliar). Top leading movers adalah TLKM, ASII, dan GOTO, sedangkan ADRO, MDKA, dan BBRI menjadi top lagging movers.
Terjadi penambahan 591 kasus baru COVID-19 di Indonesia pada hari Senin (13/6) (positivity rate: 1.13%), dengan jumlah kasus sembuh sebanyak 390 (recovery rate: 97.3%; kasus aktif: 4,926).
Adapun diperdagangan Selasa (14/6) pagi ini, Kospi dibuka melemah -1.7% dan Nikkei dibuka melemah -2.08%.
“Kami memperkirakan IHSG akan kembali melemah pada hari ini, dengan tekanan dari pergerakan bursa global dan bursa regional,” sebut analis Samuel Sekuritas dalam riset yang dirilis Selasa (14/6/2022).

