ANALIS MARKET (28/4/2021) : IHSG Diperkirakan Masih Akan Melanjutkan Konsolidasi Pada Rentang 5.900 – 6.000

foto : ilustrasi (ist)

Pasardana.id – Riset harian NH Korindo Sekuritas menyebutkan, Dow Jones dan S&P500 ditutup flat, sementara Nasdaq melemah pada akhir perdagangan semalam (27/04/2021).

Pelaku pasar cenderung bersikap wait and see di tengah bursa saham yang berada di dekat all-time high, serta dimulainya rapat the Federal Reserve.

Di sisi lain, rilis data Consumer Confidence AS berada di angka 121,7 yang merupakan posisi tertinggi dalam 14 bulan terakhir.

Dari bursa domestik, pelemahan IHSG terlihat mulai terbatas ditengah koreksi yang terjadi pada mayoritas indeks saham global.

Sentimen utama masih datang dari eksternal, seperti ledakan kasus Covid-19 di India dan pemulihan ekonomi AS yang diperkirakan berjalan cepat.

“Untuk hari ini, IHSG diperkirakan masih akan melanjutkan konsolidasi pada rentang 5.900 – 6.000,” sebut analis NH Korindo Sekuritas dalam riset yang dirilis Rabu (28/4/2021).