ANALIS MARKET (26/5/2020) : IHSG Diprediksi Menguat Diperdagangan Hari Ini

foto : ilustrasi (ist)

Pasardana.id – Riset harian Artha Sekuritas Indonesia menyebutkan, IHSG diprediksi menguat diperdagangan hari ini, Selasa (26/5).

Secara teknikal, candlestick membentuk pola doji didukung stochastic yang melebar setelah membentuk pola golden cross mengindikasikan potensi penguatan masih terbuka. Namun pergerakan diperkirakan akan cukup terbatas dibayangi banyaknya ketidakpastian dari dampak penyebaran Covid-19 dimana semakin banyak kasus baru.

Sementara itu, Bursa Amerika Serikat ditutup bercampur (mixed) semalam (25/5). Dow Jones ditutup 24,465.16 (-0.04%), NASDAQ ditutup 9,324.59 (+0.43%), S&P 500 ditutup 2,955.45 (+0.24%).

Bursa saham US ditutup bercampur namun cenderung menguat.

Investor masih cukup positif terhadap perkembangan vaksin dan obat untuk Covid-19 setelah ada beberpaa vaksin yang mulai dicoba pada manusia yang dijanjikan akan terlihat hasilnya pada bulan Juli. Namun risiko masih tetap ada yaitu dengan dibukanya kembali ekonomi secara global, maka risiko gelombang kedua Covid-19 masih mencemaskan.

Selain itu, tensi antara US-China masih terus meningkat sepanjang akhir pekan, dimana US akan terus memberikan sanksi ekonomi kepada China terkait implementasi dari peraturan keamanan nasional di Hong Kong.

“Beragam kondisi tersebut diatas berpotensi jadi katalis pergerakan indeks menuju Resistance 4,565 - 4,584 dan Support 4,502 - 4,524,” sebut analis Artha Sekuritas dalam riset yang dirilis Selasa (26/5/2020).

Melalui tulisan ini, kami kembali menyerukan kepada seluruh mitra investasi untuk selalu menjaga kesehatan, mengikuti semua protokol kesehatan, menjaga jarak sosial dan fisik, serta seoptimal mungkin untuk melakukan aktivitas dari rumah. Semoga kita berhasil.