ANALIS MARKET (14/5/2020) : IHSG Diprediksi Melemah Diperdagangan Hari Ini

foto : ilustrasi (ist)

Pasardana.id – Riset harian Artha Sekuritas menyebutkan, IHSG diprediksi melemah diperdagangan hari ini, Kamis (14/5).

Pergerakan diperkirakan masih akan terbatas dikarenakan minimnya sentiment. Investor masih akan cenderung wait and see menanti perkembangan terkait pemulihan perekonomian dan di sisi lain, akan berpotensi akan kembali memperluas penyebaran covid yang belum mereda.

Sementara itu, semalam (13/5), Bursa Amerika Serikat ditutup melemah. Dow Jones ditutup 23,247.97 (-2.17%), NASDAQ ditutup 8,863.17 (- 1.55%), S&P 500 ditutup 2,820.00 (-1.75%).

Bursa saham US mengalami perlemahan yang tajam setelah Gurbenur Federal Reserve, Jerome Powell memberikan peringatan bahwa meskipun respon ekonomi yang telah diberikan dari pemerintah dan The Fed cukuplah besar, namun stimulus tersebut masih belum berakhir.

Jerome Powel juga menambahkan bahwa kondisi saat ini memiliki ketidakpastian yang sangat tinggi dengan risiko penurunan yang sangat signifikan.

Adapun Bursa Asia dibuka melemah Kamis (14/5) pagi ini, setelah komentar Jerome Powel, kini respon dari bank sentral masing-masing negara menjadi fokus.

“Menyikapi beragam kondisi tersebut diatas, indeks berpotensi bergerak dengan Resistance 4,587 - 4,621 dan Support 4,487 - 4,520,” sebut analis Artha Sekuritas dalam riset yang dirilis Kamis (14/5/2020).

Melalui tulisan ini, kami kembali menyerukan kepada seluruh mitra investasi untuk selalu menjaga kesehatan, mengikuti semua protokol kesehatan, menjaga jarak sosial dan fisik, serta seoptimal mungkin untuk melakukan aktivitas dari rumah. Semoga kita berhasil.