ANALIS MARKET (04/2/2020) : IHSG Berpeluang Mengalami Teknikal Rebound
Pasardana.id – Riset harian FAC Sekuritas Indonesia menyebutkan, pada perdagangan kemarin (03/2), IHSG ditutup melemah 55,88 poin (0,94%) ke 5.884.
Pelemahan IHSG disebabkan sikap defensif pelaku pasar seiring meluasnya virus corona.
Sementara Wall Street diperdagangan tadi malam (03/2), ditutup menguat seiring langkah Bank Sentral China memberikan stimulus sebesar US21,7 miliar untuk meminimalisir dampak virus corona pada ekonomi.
Indeks DJIA (+0,51%), S&P 500 (+0,73%), dan Nasdaq (+1,34%).
“Menyikapi beragam kondisi tersebut diatas, pada perdagangan hari ini, IHSG berpeluang mengalami teknikal rebound,” sebut analis FAC Sekuritas dalam riset yang dirilis Selasa (04/2/2020).

