ANALIS MARKET (02/8/2019) : IHSG Diperkirakan Mixed dengan Kecenderungan Tertekan
Pasardana.id – Riset harian FAC Sekuritas Indonesia menyebutkan, pada perdagangan hari ini, Jumat (02/8/2019), IHSG diperkirakan mixed dengan kecenderungan tertekan.
Pelaku pasar hari ini akan mencermati rilis data Ketenagakerjaan Non-Pertanian (Juli) dan Tingkat Pengangguran (Juli) AS.
“Adapun secara teknikal analis, pada perdagangan hari ini, IHSG akan menguji support terdekat di level 6.367, jika berhasil tertembus maka support selanjutnya di level 6.353, dan resisten terdekat berada di level 6.399,” sebut analis FAC Sekuritas dalam riset yang dirilis Jumat (02/8/2019).
Sementara Wall Street tadi malam (01/8), ditutup melemah setelah Presiden Donald Trump mengancam untuk mengenakan tarif 10% pada barangbarang China senilai $300 miliar pada bulan September.
Trump mengatakan ancaman itu berasal dari kegagalan China untuk membeli lebih banyak barang pertanian dari AS. Indeks DJIA melemah 280,85 poin (-1,05%) menjadi 26.583,42, kemudian S&P 500 melemah 27,68 poin (-0,93%) menjadi 2.952,70, dan Nasdaq melemah 64,30 poin (-0,79%) menjadi 8.111,12.

