Harga Minyak WTI Naik, Brent Turun
Pasardana.id - Harga minyak West Texas Intermediate (WTI) untuk pengiriman Juni 2019 naik 34 sen pada Senin (20/5/2019), menjadi US$63,10 per barel di New York Mercantile Exchange. Sedangkan harga minyak mentah Brent untuk pengiriman Juli 2019 turun 24 sen menjadi US$71,97 per barel di London ICE Futures Exchange.
Seperti dilansir Reuters, baik harga minyak WTI maupun harga minyak mentah Brent meningkat di awal perdagangan Senin setelah Menteri Energi Arab Saudi Khalid al-Falih menyatakan bahwa negara-negara anggota OPEC (Organization of the Petroleum Exporting Countries) dan negara-negara produsen minyak mentah non-OPEC mengindikasikan akan meneruskan kesepakatan pengurangan produksi.
OPEC+ saat ini menjalankan kesepakatan pengurangan produksi sebesar 1,2 juta barel per hari dari 1 Januari lalu, kesepakatan tersebut akan berakhir Juni mendatang. OPEC+ selanjutnya akan melakukan pertemuan di Wina, Austria pada 25 dan 26 Juni untuk membahas kemungkinan perpanjangan kesepakatan.
Harga minyak mentah Brent berakhir turun setelah sempat mencapai US$73,40 per barel yang merupakan harga tertinggi sejak 26 April lalu akibat aksi jual yang dilakukan para trader untuk meraup keuntungan.

