Nokia Tunjuk Baldauf Sebagai Pimpinan Perusahaan

foto: istimewa
foto: istimewa

Pasardana.id - Perusahaan telekomunikasi Finlandia Nokia telah menunjuk Sari Baldauf sebagai pimpinan perusahaan menggantikan Risto Siilasmaa mulai April 2020 mendatang.

Seperti dilansir Xinhua, Rabu (4/12/2019), Baldauf merupakan kepala Nokia Networks pada periode 1998 sampai 2005. Setelah itu ia bekerja di berbagai perusahaan seperti Daimler, Deutsche Telecom, dan Fortum.

Pada 2018 lalu, Baldauf bergabung dengan dewan direksi Nokia sebagai direktur non ekesekutif.

Dalam sebuah pernyataan, Baldauf mengemukakan bahwa Nokia akan bekerja keras dalam menghadapi berbagai permasalahan jangka pendek dan memperkuat value perusahaan untuk jangka panjang.

Menurut Baldauf, Nokia memiliki kelebihan sebagai satu-satunya perusahaan telekomunikasi yang memiliki portfolio end-to-end global, mencakup peralatan jaringan, piranti lunak, pusat layanan, dan licensing.