IPO, Asia Sejahtera Mina Raih Rp27,5 Miliar

foto : ilustrasi (ist)

Pasardana.id – Senin (02/12), PT Asia Sejahtera Mina Tbk, Perusahaan yang bergerak di bidang pengolahan rumput laut kering olahan menggelar Penawaran Umum Perdana Saham atau Initial Public Offering (IPO) dengan melepas sejumlah 250.000.000 (dua ratus lima puluh juta) lembar saham biasa atas nama, yang merupakan saham baru yang berasal dari portepel.

Jumlah saham ini adalah sebanyak 25% dari modal yang telah ditempatkan dan disetor penuh setelah penawaran umum, yang merupakan saham baru dengan nilai nominal Rp100,- (seratus Rupiah) setiap saham, yang ditawarkan kepada masyarakat dengan harga penawaran Rp110,- (seratus sepuluh Rupiah) setiap saham, yang harus dibayar penuh pada saat mengajukan Formulir Pemesanan Pembelian Saham (FPPS).

Melansir keterangan pers perseroan, Senin (02/12), disebutkan bahwa nilai dari Penawaran Umum secara keseluruhan adalah sebesar Rp27.500.000.000,- (dua puluh tujuh miliar lima ratus juta Rupiah).

Adapun dalam aksi korporasi ini, Perseroan menunjuk PT Profindo Sekuritas Indonesia selaku Lead Underwritter.

“Dana yang diperoleh dari Penawaran Umum Saham setelah dikurangi biaya emisi saham akan dipergunakan untuk pelunasan utang bank dan juga untuk peningkatan modal kerja,” ungkap Direktur Utama Perseroan, Indra Widyadharma.