Lagi, Benny Tjokro Suntik Rimo Rp381,863 Miliar

foto : Benny Tjokrosaputro (istimewa)

Pasardana.id - PT Rimo International Lestari Tbk (RIMO) telah melaksanakan Penambahan Modal Tanpa Memberikan Hak Memesan Efek Terlebih Dahulu (PMT-HMETD) atau private placement tahap II pada tanggal 11 Januari 2019.

Direktur RIMO, Herman Susanto menyampaikan, penerbitan 2.463.635.500 lembar saham seri bernominal Rp100 dan harga pelaksanaan Rp155 perlembar saham telah diserap seluruhnya oleh Benny Tjokrosaputro.

Dengan demikian, RIMO meraup dana Rp381,863 miliar dalam aksi korporasi ini.

“Sebelum private placement total saham perseroan sebanyak 41,586 miliar lembar saham dan setelahnya menjadi 44,049 miliar lembar saham,” tulis Herman dalam keterbukaan informasi, Senin (14/1/2019).

Selanjutnya, jelas Herman, dana hasil aksi korporasi itu akan digunakan untuk membayar pinjaman kepada pihak terafiliasi.

Dengan demikian, kepemilikan Benny Tjokrosaputro pada RIMO bertambah dari 8,05% menjadi 15% dari total saham perseroan.