ANALIS MARKET (03/8/2018) : Menutup Pekan, IHSG Diproyeksi Kembali Melemah Terbatas

foto : ilustrasi (ist)

Pasardana.id - Riset harian OSO Securities menyebutkan, indeks harga saham gabungan (IHSG) ditutup melemah sebesar 0.4% ke level 6,011, kemarin (02/8).

Secara teknikal analis, IHSG tidak mampu melanjutkan penguatan dengan indikator Stochastic bergerak bearish, MACD histogram bergerak ke arah negatif dengan volume meningkat.

Sementara itu, indeks utama bursa AS ditutup mixed dengan mayoritas berada di zona hijau pada perdagangan kemarin (02/08).

Indeks Dow Jones berakhir melemah sebesar 0.03% ke level 25326. Namun, S&P terkoreksi sebesar 0.49% ke level 2827 dan Nasdaq naik sebesar 1.24% ke level 7802. 

Penguatan pada bursa Wall St terjadi seiring dengan saham teknologi yang naik cukup signifikan karena Apple Inc. menjadi perusahaan AS pertama yang mencapai kapitalisasi pasar senilai $ 1 triliun.

Dorongan bagi Apple berasal dari laba kuartalan yang cukup tinggi dan prospek optimis yang dikeluarkan awal pekan ini. Namun, kekhawatiran terkait perdagangan ketika Presiden Donald Trump mengejar kebijakan perdagangan garis kerasnya masih membatasi kenaikan indeks. 

“Menyikapi beberapa kondisi tersebut diatas, kami perkirakan IHSG kembali melemah terbatas dengan pergerakan di kisaran level 5,928 - 6,055,” sebut analis OSO Securities, dalam laporan riset yang dirilis Jumat (03/8/2018).