Wanda Commercial Gandeng Tencent Kembangkan Bisnis Ritel

foto: istimewa

Pasardana.id - Wanda Commercial pada Senin (29/1/2018) telah menandatangani kesepakatan investasi strategis dengan beberapa perusahaan Tiongkok untuk mengembangkan bisnis ritel.

Seperti dilaporkan Xinhua, beberapa perusahaan yang digandeng Wanda Commercial adalah perusahaan internet Tencent, perusahaan ritel Suning, dan perusahaan e-commerce JD.com. Sedangkan perusahaan pengembang properti Sunac berencana untuk melakukan investasi sebesar 34 miliar yuan, atau sekitar US$5,37 miliar, untuk membeli sekitar 14 persen saham Wanda Commercial.

Kerjasama yang dibangun menjadi salah satu kerjasama strategis terbesar yang dibangun antara perusahaan yang bergerak di bidang teknologi dengan perusahaan komersial konvensional. Wanda Commercial adalah perusahaan utama Dalian Wanda Group yang merupakan perusahaan properti komersial terbesar di dunia.

Sampai akhir 2017 lalu, Wanda Commercial menguasai 31,51 juta meter persegi area properti komersial. Sebanyak 235 buah Wanda Plazas beroperasi di Tiongkok saat ini.

Setelah kerjasama dibentuk, Wanda Commercial akan berganti nama menjadi Wanda Commercial Management Group. Perusahaan akan berhenti melakukan pengembangan properti dan berganti fokus melakukan manajemen komersial.