Nissan Pecat Ghosn
Pasardana.id - Nissan Motor Company pada Kamis (22/11/2018) telah mengambil keputusan untuk memecat Carlos Ghosn yang sebelumnya menjabat sebagai chairman perusahaan otomotif Jepang tersebut, dengan tuduhan melakukan tindak kejahatan keuangan.
Ghosn, seperti dilansir BBC News, tidak melaporkan secara benar jumlah kompensasi yang diterimanya dan menggunakan aset-aset perusahaan untuk kepentingan pribadi.
Selain memecat Ghosn, Nissan juga memecat Greg Kelly yang sebelumnya menjabat eksekutif senior di perusahaan tersebut. Kelly merupakan konspirator Ghosn dalam melakukan tindak kejahatan keuangan.
Menurut pernyataan yang dirilis Nissan, pemecatan Ghosn dan Kelly diputuskan dewan direksi dalam sebuah keputusan bersama. Pemecatan dilakukan untuk meminimalisir dampak penahanan kedua orang tersebut kepada pengambilan keputusan penting sehari-hari perusahaan.
Ghosn dan Kelly telah ditahan pihak berwajib Jepang sejak awal pekan ini atas tindak kejahatan keuangan yang mereka lakukan.

