ANALIS MARKET (08/1/2018) : IHSG Hari Ini Berpotensi Melanjutkan Penguatan dengan Pergerakan di Kisaran 6,295 - 6,391
Pasardana.id “ Riset harian OSO Securities menyebutkan, secara teknikal analis, indeks harga saham gabungan (IHSG) ditutup menguat 0.98% ke level 6,353.74, pada Jumat (05/1) lalu, dengan pola candlestick bullish marubozu.
Stochastick berpeluang golden cross, RSI cenderung menguat dan MACD masih positif serta volume meningkat.
Menyikapi kondisi tersebut, IHSG hari ini diperkirakan melanjutkan penguatan dengan pergerakan di kisaran 6,295 - 6,391, sebut analis OSO Securities, yang dilansir dari laman resminya, Senin (08/1/2018).
Sementara itu, indeks utama bursa Wall Street ditutup dalam teritori positif pada akhir pekan kemarin (05/01). Indeks Dow Jones menguat 0.88% ke level 25,295.87, S&P naik 0.70% ke level 2,743.15 dan Nasdaq terangkat 0.83% ke level 7,136.56.
Penguatan pada indeks utama AS inline dengan tingkat pengangguran AS yang tetap stabil di level 4.1% dengan tunjangan yang meningkat 2.5% dibanding tahun 2016.
Berikut beberapa rilis data ekonomi pada akhir pekan kemarin : Balance of trade bulan November defisit senilai USD 50.5 miliar lebih besar dibanding defisit sebelumnya yang senilai USD 48.9 miliar, ISM non-manufacturing business activity di level 57.3 turun dari periode sebelumnya di level 61.4, serta data tenaga kerja Nonfarm payrolls bulan Desember sebanyak 148.000 pekerjaan lebih rendah dari bulan sebelumnya yang sebanyak 252.000 pekerjaan.

