Wall Street Akhiri Pekan dengan Pelemahan

foto: istimewa

Pasardana.id - Wall Street mengakhiri pekan dengan pelemahan setelah berfluktuasi dalam kisaran ketat pada Jumat (19/8/2016). Seperti dilansir Xinhua, indeks Dow Jones Industrial Average di Bursa Efek New York, Amerika Serikat, turun 45,13 poin, atau sekitar 0,24 persen, menjadi 18.552,57. Indeks S&P 500 turun 3,15 poin, atau sekitar 0,14 persen, menjadi 2.183,87. Indeks komposit Nasdaq turun 1,77 poin, atau sekitar 0,03 persen, menjadi 5.238,38.

Para investor mengambil sikap berhati-hati setelah beberapa komentar ââÅ¡¬ÃƒÆ’‹Å“hawkishââÅ¡¬ÃƒÆ’¢Ã…¾¢ dikeluarkan para pejabat The Fed. Presiden Federal Reserve San Francisco John Williams menyebutkan peningkatan tingkat suku bunga akan terjadi dalam waktu dekat. Sedangkan Presiden Federal Reserve New York William Dudley menyebutkan bahwa The Fed dapat meningkatkan tingkat suku bunga paling cepat September.

Dengan tidak adanya data ekonomi AS yang rilis pada Jumat, para trader terus menjadikan laporan pertemuan The Fed pada bulan Juli yang rilis pertengahan pekan sebagai acuan. Menurut laporan tersebut, beberapa pemilik suara penentu kebijakan Federal Reserve AS menyebut peningkatan tingkat suku bunga perlu dilakukan dalam waktu dekat, meski ada kesepakatan bersama bahwa diperlukan lebih banyak data sebelum peningkatan dilakukan,

Dalam sepekan, Dow turun 0,1 persen, S&P 500 turun 0,18 poin, atau kurang dari 0,1 persen, sedangkan Nasdaq naik 0,1 persen.