Sepekan Perdagangan BEI: Kapitalisasi Pasar Mencapai Rp16.244 Triliun, Turun 1,62% Dibanding Sepekan Sebelumnya

foto : ilustrasi (ist)

Pasardana.id - Data perdagangan saham di Bursa Efek Indonesia (BEI) selama periode tanggal 19—23 Januari 2026 ditutup bervariasi.

Melansir siaran pers BEI, Jumat (23/1) malam disebutkan, peningkatan tertinggi terjadi pada rata-rata volume transaksi harian Bursa pada pekan ini, yaitu sebesar 9,32% menjadi 65,73 miliar lembar saham, dari 60,13 miliar lembar saham pada pekan sebelumnya.

Kemudian, rata-rata nilai transaksi harian BEI turut mengalami peningkatan yaitu sebesar 3,59% menjadi Rp33,85 triliun, dari Rp32,67 triliun pada pekan sebelumnya.

Sedangkan rata-rata frekuensi transaksi harian mengalami penurunan sebesar 2,66% menjadi 3,75 juta kali transaksi, dari 3,86 juta kali transaksi pada pekan lalu.

Adapun pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada pekan ini melemah sebesar 1,37% sehingga ditutup pada level 8.951,010, dari posisi 9.075,406 pada pekan lalu.

Meskipun demikian, selama sepekan ini, IHSG sempat menyentuh level tertinggi sepanjang masa, yaitu ditutup pada posisi 9.134,700 pada Selasa (20/1).

Lalu, kapitalisasi pasar BEI turut mengalami perubahan sebesar 1,62% menjadi Rp16.244 triliun dari Rp16.512 triliun pada sepekan sebelumnya.

Di sisi lain, investor asing diperdagangan Jumat (23/1), mencatatkan nilai beli bersih Rp759 miliar dan sepanjang tahun 2026 ini mencatatkan nilai beli bersih sebesar Rp4,05 triliun.