Kekhawatiran Berkurangnya Pasokan Iran Mereda, Harga Minyak Dunia Turun

foto: istimewa

Pasardana.id - Harga minyak dunia turun pada Rabu (14/1/2026) dipicu meredanya kekhawatiran berkurangnya pasokan Iran.

Seperti dilansir Reuters, harga minyak West Texas Intermediate (WTI) untuk pengiriman Februari 2026 turun 96 sen, atau sekitar 1,57 persen, menjadi US$60,19 per barel di New York Mercantile Exchange.

Harga minyak mentah Brent untuk pengiriman Maret 2026 merosot 92 sen, atau sekitar 1,41 persen, menjadi US$64,55 per barel di London ICE Futures Exchange.

Kekhawatiran berkurangnya pasokan ke pasar minyak global dari Iran mereda setelah Presiden Amerika Serikat Donald Trump menyatakan bahwa pembunuhan yang terjadi di Iran dalam upaya meredam aksi protes telah sangat berkurang dan ia percaya tidak ada rencana terjadinya eksekusi skala besar.

Sebelumnya pasokan minyak Iran dikhawatirkan mengalami gangguan dengan adanya rencana serangan AS ke Iran dan kemungkinan terjadinya retaliasi dengan serangan terhadap basis-basis militer AS di Timur Tengah.