ANALIS MARKET (07/5/2025): Waspadai Potensi Pembalikan Arah 

foto: ilustrasi (ist)

Pasardana.id - Riset harian MNC Sekuritas menyebutkan, diperdagangan kemarin (06/5), IHSG berlanjut menguat 0,97% ke level 6,898 dan masih didominasi oleh volume pembelian.  

Secara teknikal, area penguatan yang kami berikan pun sudah tercapai dan kami masih memperkirakan, posisi IHSG masih berada di akhir wave [a] dari wave B. Diperkirakan, area penguatan akan menguji 6,934-6,943. Namun, waspadai akan adanya potensi pembalikan arah dari IHSG untuk membentuk wave [b], dimana kami perkirakan akan menguji 6,364-6,618. Diperkirakan Support: 6,759, 6,708 dan Resistance: 6,933, 6,986,” sebut analis MNC Sekuritas dalam riset Rabu (07/5). 

Lebih lanjut disebutkan beberapa saham yang bisa menjadi pilihan pelaku pasar diperdagangan hari ini, yaitu; BRMS, ERAA, TINS, dan UNVR. 

Berikut ini rekomendasi trading sahamnya; 

BRMS - Buy on Weakness 

BRMS menguat 5,88% ke 396 disertai dengan munculnya volume pembelian. Kami perkirakan, posisi BRMS saat ini sedang berada pada bagian dari wave (iii) dari wave [iii]. 

Buy on Weakness: 382-394 

Target Price: 410, 424 

Stoploss: below 372 

ERAA - Buy on Weakness 

ERAA menguat 3,77% ke 496 disertai dengan munculnya volume pembelian. Kami perkirakan, posisi ERAA saat ini sedang berada pada bagian dari wave (iv) dari wave [iii]. 

Buy on Weakness: 454-474 

Target Price: 510, 525 

Stoploss: below 434 

TINS - Buy on Weakness 

TINS menguat 7,66% ke 1,195 disertai dengan peningkatan volume pembelian. Kami perkirakan, posisi TINS sedang berada pada awal dari wave iii dari wave (c). 

Buy on Weakness: 1,125-1,160 

Target Price: 1,245, 1,290 

Stoploss: below 1,080 

UNVR - Buy on Weakness 

UNVR menguat 3,38% ke 1,835 dan masih didominasi oleh volume pembelian. Kami perkirakan, posisi UNVR sedang berada di awal wave [v] dari wave C. 

Buy on Weakness: 1,725-1,800 

Target Price: 1,900, 2,020 

Stoploss: below 1,645