Indeks Nikkei Berakhir Datar
Pasardana.id - Indeks Nikkei 225 di Bursa Efek Tokyo, Jepang, berakhir datar pada Kamis (30/10/2025). Angka indeks hanya bergerak naik 17,96 poin menjadi 51.325,61, Indeks Topix meningkat 0,69 persen menjadi 3.300,79.
Seperti dilansir AFP, indeks Nikkei berakhir datar setelah Bank of Japan (BoJ) memutuskan untuk tidak mengubah suku bunga dan berjanji akan meningkatkan biaya pinjaman apabila pertumbuhan ekonomi berjalan sesuai proyeksi.
Saham perusahaan utilitas Tokyo Electric Power dan perusahaan gas Osaka Gas masing-masing melambung 5,99 persen dan 4,31 persen. Saham perusahaan teknologi informasi Fujitsu melonjak 41,9 persen.
Saham perusahaan semikonduktor Renesas Electronics anjlok 4,01 persen. Saham perusahaan konglomerat SoftBank Group dan Sony Group masing-masing merosot 3,72 persen dan 1,92 persen.
Nilai tukar dolar Amerika Serikat menguat 0,1 persen terhadap yen menjadi 152,9 yen per dolar AS.

