Trump Ancam Tiongkok, Harga Minyak Dunia Turun

foto: istimewa

Pasardana.id - Harga minyak dunia turun pada Jumat (10/10/2025) setelah Presiden Amerika Serikat Donald Trump mengancam untuk menetapkan peningkatan tarif terhadap Tiongkok.

Seperti dilansir Reuters, harga minyak West Texas Intermediate (WTI) untuk pengiriman November 2025 turun US$2,61, atau sekitar 4,24 persen, menjadi US$58,9 per barel di New York Mercantile Exchange.

Harga minyak mentah Brent untuk pengiriman Desember 2025 merosot US$2,49, atau sekitar 3,82 persen, menjadi US$62,73 per barel di London ICE Futures Exchange.

Dalam postingan di media sosial, Trump mengecam rencana Tiongkok untuk mengembangkan kontrol ekspor unsur tanah jarang yang esensial bagi manufaktur teknologi.

Trump mengancam akan meningkatkan secara tajam tarif terhadap produk-produk yang diimpor dari Tiongkok. Ia juga berpeluang untuk membatalkan pertemuan dengan Presiden Tiongkok Xi Jinping yang akan berlangsung tiga pekan ke depan di Korea Selatan.