AXIS Hadirkan Promo Seru untuk Nataru 2024
Pasardana.id - Menyambut momen Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2024, AXIS, sister brand dari XL Axiata (IDX: EXCL) menghadirkan berbagai promo menarik untuk menemani pelanggan menikmati liburan akhir tahun dengan lebih seru dan hemat.
Mulai dari kuota internet besar, voucher hotel hingga flash sale aplikasi, semua bisa dinikmati dengan harga terjangkau melalui aplikasi AXISNet maupun platform digital lainnya.
“Libur Natal dan akhir tahun menjadi salah satu momen yang dinantikan oleh semua orang termasuk pelanggan AXIS dimana anak anak sekolah akan menikmati libur sekolah hingga awal tahun. Untuk itu, melalui program promo ini, kami ingin memberikan pengalaman yang terbaik bagi mereka dalam menggunakan layanan telekomunikasi dan data selama hari-hari liburan mereka,” terang Chief Marketing Officer XL Axiata, Alfons Bosch Sansa dalam siaran pers, Sabtu (28/12).
Adapun Promo Spesial Nataru di AXISNet (20 Desember 2024 - 6 Januari 2025) sebagai berikut:
Flash War: Kuota Utama 100GB
Dapatkan kuota utama 100GB dengan masa aktif 30 hari hanya di Flash War AXISNet. Kesempatan terbatas!
Flash Sale Games: Diskon Besar untuk Game Favorit Anda
Jangan lewatkan diskon besar untuk pembelian item game populer seperti Honkai Impact 3, Genshin Impact, FC Mobile, Free Fire, Mobile Legends: Bang Bang, dan HAGO. Promo ini berlangsung dari 24 - 31 Desember 2024 di aplikasi AXISNet.
Bonus Kuota 3GB, tambahan kuota 3GB gratis dengan pembelian paket "Hanya Untukmu" minimal Rp40.000.
Flash Sale Kuota Aplikasi. Nikmati diskon hingga 45% untuk berbagai paket kuota aplikasi di AXISNet.
Redeem Voucher Menginap di Zest Hotel & Swiss-Belhotel
Cukup tukarkan 10 AXIS Coin melalui AXISNet untuk menikmati liburan nyaman di Zest Hotel atau Swiss-Belhotel.
Sementara itu, Promo AXIS di DANA, Shopee, Tokopedia, OVO, Grab, GOJEK, dan Akulaku (15 Desember 2024 - 5 Januari 2025) sebagai berikut:
AIGO Bronet 24 Jam 30GB + Lokal 30 Hari Rp67.000
?AIGO Bronet 24 Jam 30GB + Lokal 30 Hari Rp83.000
?Bronet 24 Jam 30GB + 15GB Sosmed/Chat 30 Hari Rp87.000

