Dillon Sutandar Kurangi Porsi Kepemilikan Sahamnya di PPRI

foto : ilustrasi (ist)

Pasardana.id - Dillon Sutandar selaku Direksi PT Paperocks Indonesia Tbk (IDX: PPRI) telah mengurangi porsi kepemilikan sahamnya di perseroan setelah melakukan penjualan sebanyak 15.000.000 lembar saham atau sebesar 1,4% PPRI di harga Rp106 per lembar saham pada tanggal 19 November 2024.

“Tujuan transaksi adalah untuk Divestasi dengan Status Kepemilikan Saham secara langsung,” sebut Budi Supriadi selaku Head Finance & Accounting PPRI dalam keterbukaan informasi BEI, Kamis (21/11).

Pasca transaksi penjualan, maka kepemilikan saham Dillon Sutandar di PPRI menjadi sebanyak 265.000.000 lembar saham atau setara 24,65% dibandingkan sebelumnya yang tercatat sebanyak 280.000.000 lembar saham atau setara 26,05%.