Harga Minyak Dunia Naik Dipicu Ekspektasi Peningkatan Permintaan

foto: istimewa

Pasardana.id - Harga minyak dunia naik pada Selasa (25/7/2023) dipicu ekspektasi peningkatan permintaan.

Seperti dilansir Reuters, harga minyak West Texas Intermediate (WTI) untuk pengiriman September 2023 naik 89 sen menjadi US$79,63 per barel di New York Mercantile Exchange.

Harga minyak mentah Brent untuk pengiriman September 2023 meningkat 90 sen menjadi US$83,64 per barel di London ICE Futures Exchange.

Permintaan minyak mentah diperkirakan meningkat setelah pemerintah Tiongkok mengumumkan rencana peluncuran stimulus ekonomi. Tiongkok merupakan negara importir minyak mentah terbesar di dunia.

Harga minyak dunia juga terpengaruh ekspektasi penurunan persediaan bahan bakar minyak (BBM) Amerika Serikat. Menurut laporan yang dirilis American Petroleum Institute, persediaan BBM AS diperkirakan turun 1,04 juta barel pada pekan yang berakhir 21 Juli.