Kemenhub Kembali Undur Jadwal Uji Coba LRT Jabodebek Jadi Desember 2022

Foto : istimewa

Pasardana.id - Jadwal uji coba Lintas Rel Terpadu (LRT) Jakarta, Bogor, Depok, Bekasi (Jabodebek) diundur menjadi Desember 2022.

Awalnya jadwal uji coba ini dijadwalkan pada Agustus 2022 mendatang.

"Uji coba LRT menjadi bulan Desember 2022," kata Juru Bicara Kementerian Perhubungan (Kemenhub), Adita Irawati di Jakarta, Senin (4/7/2022).

Uji coba LRT ini diputuskan untuk diundur, kata Adita, setelah dilakukan peninjauan oleh konsultan terkait kesiapan operasi secara menyeluruh.

"Termasuk dari sisi penyiapan organisasi, SDM serta kompetensinya, masih dibutuhkan waktu familiarisasi dengan sistem GoA3/driverless yang belum pernah digunakan oleh operator kereta api yang ditunjuk," ujarnya.

"Uji coba dengan sistem GoA3 penuh tanpa penumpang Insya Allah akan dimulai di bulan Desember 2022," sambungnya.

Lebih lanjut, dia mengatakan, pemerintah terus mengutamakan aspek keselamatan dalam pembangunan infrastruktur transportasi termasik LRT.

Ia menargetkan, LRT Jabodebek akan beroperasi pada tahun 2023 mendatang.

"Operasi melayani penumpang ditargetkan di semester 1 tahun 2023," pungkasnya.