GOTO Depak WSKT dan HOKI Dari Indeks Utama BEI
Pasardana.id - Bursa Efek Indonesia (BEI) memasukan efek bersifat ekuitas PT Goto Gojek Tokopedia Tbk (IDX: GOTO) dalam anggota indek utama yakni IDX30, LQ45 dan IDX80, sebagai hasil evaluasi fast entry atau jalur cepat.
Mengacu pada keterangan resmi BEI, Selasa (31/5/2022), bahwa GOTO masuk dalam penghitungan indeks yang akan efektif berlaku pada tanggal 8 Juni - Juli 2022.
Dalam daftar konstituen baru IDX30 dan LQ45, GOTO menggantikan efek bersifat ekuitas PT Waskita Karya Tbk (IDX: WSKT).
Sedangkan pada IDX80, GOTO menggantikan HOKI (PT Buyung Poetra Sembada Tbk).
Untuk diketahui, ada tiga ketentuan atau kriteria yang diberlakukan BEI agar suatu emiten bisa mendapatkan fast entry:
- Minimal telah tercatat selama 20 hari Bursa
- Punya kapitalisasi pasar saham beredar di publik atau free float minimal di peringkat 5 atau 2 persen dari total kapitalisasi pasar free float indeks IDX30
- Memenuhi kriteria dan proses seleksi indeks IDX30 yang ditentukan BEI

