Harga Minyak Dunia Alami Rebound

foto: istimewa

Pasardana.id - Harga minyak dunia mengalami rebound pada Rabu (16/2/2022) setelah sempat turun sesi sebelumnya.

Seperti dilansir Reuters, harga minyak West Texas Intermediate (WTI) untuk pengiriman Maret 2022 naik US$1,59, atau sekitar 1,7 persen, menjadi US$93,66 per barel di New York Mercantile Exchange.

Harga minyak mentah Brent untuk pengiriman Maret 2022 meningkat US$1,52, atau sekitar 1,6 persen, menjadi US$94,81 per barel di London ICE Future Exchange.

Amerika Serikat dan NATO menyatakan bahwa Rusia masih menempatkan banyak pasukan di dekat Ukraina sampai saat ini. Kondisi tersebut menimbulkan tanda tanya terhadap keinginan Presiden Rusia Vladimir Putin untuk melakukan negosiasi dalam menyelesaikan krisis Rusia-Ukraina.

Selain krisis Rusia-Ukraina, harga minyak dunia juga terdongkrak tingginya permintaan bahan bakar minyak (BBM) di Amerika Serikat, mencapai rekor 22,1 juta barel per hari dalam empat pekan terakhir menurut laporan yang dirilis Energy Information Administration. Cadangan minyak AS mengalami peningkatan 1,1 juta barel pekan lalu.