Siapa Mau Serap Right Issue BEKS Senilai Rp1,8 Triliun
Pasardana.id - PT Bank Pembangunan Daerah Banten Tbk (IDX: BEKS) akan melaksanakan Penambahan Modal Dengan Hak Memesan Efek Terlebih Dahulu (PMHMETD) atau right issue dengan melepas sebanyak 23.388.895.089 lembar saham seri C bernominal Rp34,79 persen atau setara 34,79 persen dari modal ditempat dan disetor.
Melansir prospektus emiten bank milik pemerintah daerah Banten itu yang diunggah pada laman Bursa Efek Indonesia (BEI), Senin (4/10/2021), tertera harga pelaksanaan Rp77 per lembar.
Jika semua pemegang saham melaksanaakan HMETD-nya maka perseroan berpotensi meraup Rp1,8 triliun.
Sayangnya, PT Banten Global Development selaku pemegang 78,21 persen porsi saham BEKS telah menyatakan tidak akan melaksanakan haknya sesuai dengan porsi kepemilikannya dalam PMHMETD VII ini dan tidak melakukan pengalihan HMETD-nya.
Terlebih, sampai dengan prospektus ini diterbitkan, tidak terdapat adanya Pembeli Siaga.
Adapun rasio konversi, setiap pemegang 10 miliar saham lama pada pukul 16.00 WIB tanggal 12 Oktober 2021 akan mendapat 5.344.772.957 lembar HMETD.
HMETD itu mulai dapat diperdagangan atau dilaksanakan pada tanggal 14 hingga 21 Oktober 2021.
Perseroan merencanakan, seluruh dana yang diperoleh dari Hasil PMHMETD VII setelah dikurangi dengan seluruh biaya akan digunakan untuk ekspansi bisnis, khususnya untuk penyaluran kredit sekitar 65 persen serta penguatan struktur keuangan sekitar 35 persen.

