ANALIS MARKET (11/9/2020) : IHSG Diprediksi Masih Akan Terus Tertekan

foto : ilustrasi (ist)

Pasardana.id – Riset harian NH Korindo Sekuritas menyebutkan, Bursa AS kembali melemah pada perdagangan kemarin (10/09/2020), sehingga menghapus rebound yang sempat dialami pada hari sebelumnya.

Keputusan senat untuk menolak paket stimulus ekonomi yang diajukan menjadi sentimen pemberat bagi pasar keuangan.

Dari dalam negeri, selain minimnya sentimen positif, investor juga masih akan menimbang dampak PSBB Jakarta kepada perekonomian dan kinerja emiten.

“Menyikapi beragam kondisi tersebut diatas, IHSG diprediksi masih akan terus tertekan setelah anjlok akibat aksi panic selling kemarin (10/9),” sebut analis NH Korindo Sekuritas dalam riset yang dirilis Jumat (11/9/2020).