GGRM Mulai Bangun Bandar Udara Dhoho di Kediri

foto : ilustrasi (ist)

Pasardana.id - PT Gudang Garam Tbk (GGRM) akan memulai pembangunan Bandar Udara Dhoho di Kediri, milik anak usahanya.

Hal itu ditandai dengan peletakan batu pertama atau ground breaking pada tanggal 15 April 2020.

Sekretaris Perusahaan GGRM, Heru Budiman menyampaikan, pembangunan bandar udara tersebut dilaksanakan oleh anak usaha yakni PT Surya Dhoho Investama.

“Adapun peletakan batu pertama itu menjadi permulaan pekerjaan lebih lanjut,” terang Heru dalam keterangan resmi pada laman Bursa Efek Indonesia, Selasa (14/4/2020).

Hanya saja, dia menambahkan, peletakan batu pertama itu dilakukan secara virtual sebagai mitigasi risiko Covid-19.

“Nantinya, bandara udara Dhoho akan melayani masyarakat Kediri dan Jawa Timur pada umumnya sebagai alternatif,” tulis dia.