ANALIS MARKET (11/2/2020) : IHSG Berpeluang Menguat
Pasardana.id – Riset harian FAC Sekuritas Indonesia menyebutkan, pada perdagangan kemarin (10/2), IHSG ditutup melemah 47,52 poin (0,79%) ke 5.952.
Pelemahan IHSG seiring sikap defensif pelaku pasar dalam menyikapi jumlah kematian akibat virus corona sudah melampaui jumlah kematian pada SARS.
Di saat yang sama, Neraca Pembayaran Indonesia (NPI) Q4-2019 mengalami surplus US$4,3 miliar.
Sementara Wall Street diperdagangan tadi malam (10/2) ditutup menguat seiring mulai beroperasinya kegiatan bisnis di China pasca libur tahun baru imlek yang diperpanjang akibat penyebaran wabah virus corona.
Indeks DJIA (+0,60%), S&P 500 (+0,73%), dan Nasdaq (+1,13%).
“Menyikapi beragam kondisi tersebut diatas, pada perdagangan hari ini, IHSG berpeluang menguat. Pelaku pasar hari ini akan mencermati rilis data Laporan Survei Penjualan Eceran (Des-2019),” sebut analis FAC Sekuritas dalam riset yang dirilis Selasa (11/2/2020).

