Cicil Utang, SMAR Akan Terbitkan Obligasi Senilai Rp1,4 Triliun

foto : ilustrasi (ist)

Pasardana.id - PT Sinar Mas Agro Resources And Technology Tbk (IDX: SMAR) akan menawarkan Obligasi Berkelanjutan II Smart Tahap II tahun 2020 senilai Rp1,4 triliun, mulai tanggal 15,16 dan 19 Oktober 2020.

Berdasarkan keterangan resmi emiten pertanian grup Sinarmas ini pada laman Bursa Efek Indonesia (BEI), Senin (5/10/2020) bahwa sebanyak 42 persen dananya akan digunakan untuk modal kerja, seperti membiayai penyelesaian penambahan kapasitas pabrik biodiesel di Tarjun, Kallimantan Selatan dan 29 persen untuk pembayaran sebagian pokok utang bank Jangka Panjang.

Jelasnya, pada laporan keuangan per 30 September 2020, utang perseroan kepada PT Bank Negara Indonesia Tbk (BBNI) sebesar Rp2,034 triliun dan kepada PT Bank Central Asia Tbk (BBCA) sebesar Rp1,417 triliun.

Dari dua bank itu, senilai Rp400 miliar akan jatuh tempo angsuran pokoknya dalam jangka pendek.

Sedangkan, sisa dana hasil penerbitan obligasi sebesar 29 persen akan digunakan untuk kebutuhan modal kerja perseroan. Rincinya, pembayaran kepada ke pemasok dalam mendukung kegiatan perusahaan.

Sementara itu, calon investor surat utang akan ditawari dalam seri A senilai Rp527 miliar berbunga 8 persen dan jangka waktu 370 hari.

Berikutnya, Seri B senilai Rp280 miliar berbunga 9,75 persen dan jangka waktu tiga tahun.

Pilihan ketiga, seri C senilai Rp548 miliar berbunga 10,5 persen dan jangka waktu 5 tahun.

Dalam penerbitan obligasi dengan peringkat idA+ perseroan menunjuk BCA Sekuritas, CIMB Niaga Sekuritas, Sinarmas Sekuritas dan Sucor Sekuritas selaku penjamin pelaksana emisi dengan kesanggupan penuh.