Serius Jadi Bank Digital, BACA Buka Layanan Laku Pandai
Pasardana.id - PT Bank Capital Indonesia Tbk (BACA) akan menambah lima jaringan kantor sepanjang tahun 2019. Salah satunya, di kota Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT) sebagai syarat pembukaan layanan laku pandai.
Hal itu disampaikan Direktur Utama BACA, Wahyu Dwi Aji usai Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) di Jakarta, Kamis (27/6/2019).
“Tahun ini kami sudah membuka layanan laku pandai, sebagai syaratnya, OJK (Otoritas Jasa Keuangan) mengharuskan kami membuka cabang di Indonesia Timur dan kami membuka di Kupang,” kata dia.
Ia menambahkan, dengan dibukanya layanan laku pandai tersebut, diharapkan terdapat 10 agen laku pandai hingga akhir tahun 2019.
“Rencananya tiga di Solo, tiga di Surabaya dan sisanya di Kupang,” kata dia.
Disamping itu, lanjut dia, pihaknya telah membuka cabang baru di Surabaya, Tangerang, Bekasi dan Semarang.
“Perusahaan menggelontorkan dana sekitar Rp5 miliar untuk pembukaan satu kantor baru. Artinya, tahun ini Bank Capital telah meyiapkan dana sekitar Rp25 miliar yang berasal dari kas internal,” kata dia.
Pada kesempatan ini, Wahyu menargetkan kredit di tahun ini tumbuh sebesar 10% dibanding tahun sebelumnya yang berhasil menyalurkan kredit sebesar Rp8,01 triliun.
"Kredit sampai akhir tahun ini ada penambahan sekitar Rp800 miliar atau tumbuh maksimal 10% dari realisasi kredit tahun sebelumnya," kata Wahyu
Lebih lanjut Wahyu menuturkan, bahwa penyaluran kredit pada tahun ini masih sama dengan tahun - tahun sebelumnya yaitu paling besar ke BUMN.
"Masih ke BUMN dan kebanyakan dalam bentuk kredit modal kerja," ucapnya.

